kode-satpam

Mengenal Istilah-istilah Dalam Satpam, Pahami Setiap Kodenya!

GUA | Dalam dunia satpam ada beberapa sandi khusus. Kode atau sandi tersebut, berfungsi menyampaikan informasi antar Satpam saja. Jika Anda berprofesi atau tertarik menjajal profesi satpam, maka harus mengenal istilah-istilah dalam satpam.

Dengan memahami makna dari kode sandi satpam angka dan lainnya, sebagai satpam Anda bisa lebih mudah berkomunikasi satu sama lain. Sehingga tidak ada orang awam yang memahami percakapan tersebut.

Kode sandi ini biasanya digunakan saat berkomunikasi menggunakan HT atau Handy Talky. Sebagai seorang satpam harus sudah memahami dan mengingatnya di luar kepala. Maka dari itu mengenal istilah-istilah dalam satpam sangat penting.

Mengenal Istilah-istilah Dalam Satpam

Mengenal setiap istilah tersebut, memudahkan koordinasi antar satpam terutama dalam daerah sempit, terutama pada wilayah khusus yang harus diawasi. Berikut ini sejumlah istilah kode atau kata-kata sandi satpam perlu Anda ketahui.

1. Kode Angka

  • 1-1: Hubungi lewat telepon
  • 1-2: Menghadap pusat
  • 1-4: Hubungi lewat HT
  • 1-1-2: Darurat
  • 2-8-5: Pemerkosaan
  • 3-3: Kualitas suara jelek
  • 3-0-3: Perjudian
  • 3-0-1: Lagi k!mp01
  • 3-3-8: Pembunuhan
  • 3-6-3: Pencurian
  • 3-6-5: Perampokan
  • 4-4: Kualitas suara baik
  • 5-5: Kualitas suara baik sekali
  • 6-1: Terjadi perampokan
  • 6-2: Terjadi pencurian
  • 6-3 : Terjadi penganiayaan
  • 6-5: Terjadi kebakaran
  • 6-7: Terjadi demonstrasi
  • 8-1: Komunikasi kurang jelas
  • 8-2: Komunikasi jelas/baik
  • 8-4: Testing radio
  • 8-6: Mengerti
  • 8-7: Berita disampaikan kepada…
  • 8-1-0: Tidak mengudara/mati
  • 8-1-1: Mengudara/ standby
  • 8-1-2: Diulang/kurang jelas
  • 8-1-3: Selamat bertugas
  • 8-1-5: Keadaan cuaca
  • 8-1-6: Waktu/jam
  • 8-1-9: Situasi
  • 8-1-10: Komandan

2 . Kode Sandi Satpam Angka juga Huruf

  • 3-3L: Kecelakaan korban luka
  • 3-3M: Kecelakaan korban material
  • 3-3K: Kecelakaan korban meninggal
  • 3-3KA: Kecelakaan kereta api
  • 3-4-K: Kecelakaan, korban meninggal dan pelaku melarikan diri

3. Kode Satpam Huruf Indonesia

  • A: Ambon
  • B: Bandung
  • C: Cepu
  • D: Demak
  • F: Flores
  • G: Garut
  • H: Halong
  • I: Irian
  • J: Jepara
  • K: Kendal
  • L: Lombok
  • M: Medan
  • N: Namlea
  • O: Opak
  • P: Pati
  • Q: Quibek
  • R: Rembang
  • S: Solo
  • T: Timor
  • U: Ungaran
  • V: Victor
  • W: Wilis
  • X: Ekstra
  • Y: Yongkiz
  • Z: Zainal

4. Sandi Kata-kata

  • Ambon Pati-Pati: Apel
  • Ambon Demak: Angkatan Darat
  • Ambon Lombok: Angkatan Laut
  • Ambon Pati: Anggota Polri
  • Ambon Ungaran: Angkatan Udara
  • Anak Kijang: Pencuri/Tersangka
  • Bandung-bandung Medan: Bahan Bakar Minyak
  • Bandung-bandung Padat: Makan
  • Bandung-bandung: Barang Bukti (BB)
  • Belalai gajah: Antena atas
  • Bima: Wakil Presiden
  • Buntut tikus: Antena pendek (HT)
  • Jajaran 1: Kapolsek
  • Jajaran 2: Wakapolsek
  • Jajaran 3: Serse
  • Jajaran 4: Sabhara
  • Jajaran 5: Binmas/Bhabinkamtibmas
  • Jajaran 6: Lantas/Lalu Lintas
  • Jaya 65: Kebakaran
  • Timor Bandung I: Kapolri
  • Timor I: Kapolres
  • Timor Kupang Ambon: Aman terkendali
  • Timor Kupang Pati: Tempat kejadian perkara
  • Timor Lombok: Lampu lalu lintas
  • Timor Lombok Pati: Telepon
  • Timor Medan: Tamu/Teman
  • Wilis Kendal: Walikota

Itulah sejumlah kode atau sandi yang perlu Anda ketahui. Bagi Anda yang tertarik menjadi satpam dengan kualitas terbaik jangan lupa untuk mendaftarkan diri ke GUA Security. Nantinya, Anda juga bisa mempelajari atau mengenal istilah-istilah dalam satpam lebih lengkap.[]

Comments ( 0 )

Leave your comment

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× GUA Security